Wujudkan Rasa Nasionalisme sejak muda, Bakesbangpol Kota Yogyakarta Memantapkan Mahasiswa Asrama Daerah Kota Yogyakarta

Bahwa salah satu arah kebijakan pembangunan Politik Dalam Negeri adalah membangun bangsa dan karakter bangsa (nation and character building) menuju bangsa dan masyarakat Indonesia dengan mempersiapkan  generasi yang mempunyai kharakter berjiwa Pancasila, mengerti mengenai bela negara dan memahami arti pentingnya kesatuan dan persatuan bangsa.

Badan Kesbangpol Kota Yogyakarta mengadakan kegiatan Pemantapan Rasa Nasionalisme bagi Pemuda/Mahasiswa Asrama Kota Yogyakarta pada tanggal 19 September 2023 Pukul 13.00 WIB (Asrama Kalimantan Tengah), 20 September 2023 13.00 WIB (Asrama Sumatera Selatan) dan 22 September 2023 18.30 WIB (Asrama Kepulauan Riau). Pada kegiatan ini diisi narasumber oleh Pada kegiatan ini mengundang Narasumber diisi oleh Indaruwanto Eko Cahyono (Komisi A DPRD Kota Yogyakarta), Diasma Sandi Swandaru, S. Sos, MH (PSP UGM Yogyakarta) dan Nanang Garuda (Budayawan).

 

Pada kegiatan ini, Diasma Sandi Swandaru, S. Sos, MH (PSP UGM Yogyakarta) menyampaikan bahwa Nasionalisme ini merupakan wujud dari kita meyakini nilai-nilai Pancasila yang harus diterapkan di kehidupan kita, terutama pada saat kita melakukan kehidupan sosial antar masyarakat.

Indaruwanto Eko Cahyono (Komisi A DPRD Kota Yogyakarta) mengatakan, “Yogyakarta adalah mini dari Indonesia yakni merupakan pusat para mahasiswa dari seluruh Indonesia yang belajar di Yogyakarta ini. Oleh karena itu, perlunya kita menebarkan nilai positif yang bisa dicontoh masyarakat bahwa teman-teman yang dari berbagai daerah bisa saling belajar arti sebuah kebudayaan dan saling toleransi yang merupakan salah satu wujud nasionalisme”.

Pada sesi terakhir Nanang Garuda memberikan sebuah pertunjukan wayang yang dijulukinya “Wayang Pulau Indonesia”. Dalam pertunjukan tersebut menceritakan bagaimana rasa persatuan dan kesatuan harus tetap terjaga untuk mempertahankan keutuhan NKRI dari jajahan atau potensi negative yang merusak ideology bangsa Indonesia.

 

Diharapkan dari kegiatan tersebut semakin menumbuh kembangkan semangat akan cinta Tanah Air maupun rasa, jiwa dan semangat kebangsaan yang pada gilirannya mewujudkan Yogyakarta sebagai barometer kehidupan, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara secara Nasional.

 

Pemantapan Rasa Nasionalisme bagi Pemuda Mahasiswa yang berada di asrama se Kota Yogyakarta bertujuan memperkokoh semangat persatuan dan Kesatuan berbangsa serta rela berkorban guna mewujudkan masyarakat Indonesia yang rukun damai, demokratis, berkeadilan, sejahtera, maju dan memiliki moral dan etika dalam wadah Negara.