Bakesbangpol Kota Yogyakarta Raih Juara 2 pada KORPRI Choir Competition dalam Rangka HUT KORPRI ke-53 Tahun 2024

Yogyakarta – Pada tanggal 7 November 2024, Bakesbangpol Kota Yogyakarta turut berpartisipasi dalam KORPRI Choir Competition Antar Unit yang digelar di Komplek Balai Kota Yogyakarta, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) KORPRI ke-53. Lomba paduan suara ini diikuti oleh total 41 tim dari berbagai unit kerja Pemerintah Kota Yogyakarta.

Lomba paduan suara dibagi menjadi dua kategori, yaitu Kategori A dan Kategori B. Bakesbangpol Kota Yogyakarta berkompetisi di Kategori B. Setiap tim diminta untuk membawakan dua lagu: satu lagu wajib, yakni Mars KORPRI, serta satu lagu daerah pilihan. Lagu-lagu daerah yang dapat dipilih peserta meliputi Gundhul Gundhul Pacul, Cublak Cublak Suweng, Jangkrik Genggong, Ampar Ampar Pisang, Si Patokaan, dan Bungong Jeumpa.

Penilaian lomba didasarkan pada aspek teknik vokal, materi vokal, keseimbangan suara, dan performa secara keseluruhan. Setiap penilaian dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari para profesional, praktisi, dan dosen seni musik yang memiliki pengalaman di bidang paduan suara.

Hasilnya, pada kategori A, juara pertama diraih oleh RSUD Kota Yogyakarta, juara kedua oleh BPKAD, dan juara ketiga diraih oleh BUMD dan BPD DIY.
Sementara itu, Bakesbangpol Kota Yogyakarta berhasil meraih juara kedua di Kategori B, sebuah prestasi yang membanggakan bagi tim dan seluruh jajaran di Bakesbangpol. Dengan Juara 1 diraih oleh Kemantren Gedongtengen dan juara ketiga Kemantren Tegalrejo.

Keikutsertaan dalam lomba ini tidak hanya menjadi ajang untuk meningkatkan solidaritas dan kebersamaan antar unit kerja, tetapi juga menjadi kesempatan untuk menonjolkan bakat dan semangat KORPRI dalam menyemarakkan HUT KORPRI ke-53 di Kota Yogyakarta. (Ann)

Penampilan kami dapat disaksikan di sini